Menjadi bagian kecil dari keluarga ini rasanya, Alhamdulillaaah!
Tentu saja atas izin Allah, saya terseret dalam lingkaran penuh berkah keluarga ini.
Saya dipertemukan dengan abi-ummi yang luarbiasa. Keluarga sederhana tapi memiliki hati seluas samudera. Kebiasaan-kebiasaan keluarga ini benar-benar membuat saya berpikir, ini keluarga samara yang selama ini saya bayangkan.
Kebiasaan salat malam, salat berjamaah, mengajar ngaji anak-anak selepas salat maghrib, setor hapalan, ngeriung di ruang keluarga sembari membantu tugas sekolah--juga berceloteh ini-itu. Selain itu, abi suka membantu ummi melakukan pekerjaan rumah tangga. Kalau ummi sibuk memasak di dapur, abi beres-beres rumah. Abi juga suka menyempatkan diri ke pasar, membeli kebutuhan dapur. Subhanallah!
Abi-ummi sangat memfasilitasi anak-anaknya. Termasuk saya, seorang asing yang diperlakukan laik anak sendiri. Tulus baiknya jangan ditanya. Pernah suatu kali saya akan camping, sekadar memberi informasi pada umi, beliau malah sibuk bertanya persiapan saya dan membantu segala yang kurang.
Segala hal sederhana dalam keluarga ini sedikit banyak menginspirasi saya. Membawa bulir-bulir kebaikan yang senantiasa perlu saya contoh. Menilik dari latarbelakang abi dan ummi, akhirnya didapat satu kesimpulan: bahwa abi dan umi disatukan karena kecintaannya pada Allah. Bersatu dalam naungan cinta-Nya. Menjalani alur kehidupan dengan penuh cinta dan menebarkan cinta-Nya pada semesta. Masya Allah!
Semoga Allah limpahkan cinta yang mahaluas, jadikan keluarga ini semakin rekat cintanya pada-Mu. Penuhi keluarga ini dengan rahman dan rahim-Mu. Amin.
Selasa, 10 September 2013
Keluarga Penebar Cinta
Related Posts:
Lagi-lagi... image taken from random googling Berkali-kali deh, dari SMP sampe sekarang udah kuliah tetep aja masih ada orang yang bilang saya jutek. Ok, mun… Read More
Dua Tahun Lagi Rasanya seperti baru kemarin euforia menjadi mahasiswa baru. Sibuk adaptasi karena peralihan menjadi seorang mahasiswa. Ternyata dua tahun sudah berl… Read More
Inilah KeluargaMenceritakan abi-ummi tentu saja tidak membuat saya lupa pada mama-papa. Saya belajar banyak hal dari papa-mama, tentu saja. Guru pertama dalam proses… Read More
Keluarga Penebar CintaMenjadi bagian kecil dari keluarga ini rasanya, Alhamdulillaaah! Tentu saja atas izin Allah, saya terseret dalam lingkaran penuh berkah keluarga ini. … Read More
Pendidikan itu Bernama Pembiasaan Di rumah sederhana ini tidak terdengar musik selain murattal alqur'an--dibarengi denting piring garpu beradu. Biasanya, lepas salat maghrib, Abi meng… Read More
0 tanggapan:
Posting Komentar
sila berkomentar :)