Beranda Ulvia

potret | rekam | kata

Jumat, 27 April 2012

Dan Allah Menjawab

random googling 

Udah dari kemarin pengen berbagi sedikit kata-kata ini sih. Aku baca di grup facebook kelas, ada yang posting beginian, ya lumayan buat memotivasi sih, khususnya buat  sendiri. Nggak tau sumber aslinya dia dapet kata-kata ini dari mana, cuman aku pikir bagus buat dibagi di sini. Jadi aku share aja setelah minta ijin sama dianya.


ketika kita mengeluh : “Ah mana mungkin...”
Allah menjawab : “Jika AKU menghendaki, cukup Ku berkata “JADI”, maka Jadilah” (QS. Yaasiin : 82).

ketika kita mengeluh : “Capek banget gue...”
Allah menjawab : “dan KAMI jadikan tidurmu untuk istirahat” (QS.An-Naba : 9)

ketika kita mengeluh : “Berat banget, gak sanggup rasanya...”
Allah menjawab : “AKU tidak membebani seseorang, melainkan sesuai kesanggupan.” (QS. Al-Baqarah : 286)

ketika kita mengeluh : “Stressss nih, panik!”
Allah menjawab : “Hanya dengan mengingatku hati akan menjadi tenang” (QS. Ar-Ro’d : 28)

ketika kita mengeluh : “Yaaaahh.. ini mah semua bakal sia-sia”
Allah menjawab : ”Siapa yang mengerjakan kebaikan sebesar biji dzarah sekalipun, niscaya ia akan melihat balasannya” (QS. Al-Zalzalah :7)

ketika kita mengeluh : “Gila aja, gue sendirian nggga ada seorang pun yang mau bantuin”
Allah menjawab : “Berdoalah (Mintalah) kepada-KU, niscaya Aku kabulkan untukmu” (QS. Al-Mukmin : 60)

ketika kita mengeluh ngga lolos tes atau interview buat kerja : “Duh.. sedih banget deh, Galaaau”
Allah menjawab : “La Tahzan, Innallaha Ma’ana. Janganlah kamu berduka cita, sesungguhnya Allah beserta kita:. (QS. At-Taubah : 40)

Jadiii, nggak ada kata galau lagi kalau kita selalu mengingat Allah. Hehe.

Related Posts:

  • Doamu renungan dari seorang sahabat: Nurfitri. Saat berdo'a ingin menjadi orang yang amanah, maka Allah memberikan banyak amanah untuk dilaksanakan. Mu… Read More
  • Jika Istrimu Seorang Ibu Rumah Tangga Bukankah setiap istri adalah seorang ibu rumah tangga?Ibu rumah tangga, ialah ia yang membersihkan tangga yang akan kamu lalui setiap harinya, menunt… Read More
  • Capek? Aku Juga."Aku capek...," katanya dengan helaan napas berat. "Kenapa?" "Rasanya nggak ada waktu buat diri sendiri. Dan lagi--" kata-katanya menggantung begitu s… Read More
  • Harga Istiqomah        Dalam  bahagia,  Allah  menyisipkan  duka  agar      &nbs… Read More
  • Think Again ...jangan terlalu menjauhi atau mendekati sesuatu. Boleh jadi, hukum kebalikan masih berlaku. … Read More

0 tanggapan:

Posting Komentar

sila berkomentar :)

Diberdayakan oleh Blogger.